Solo,REDAKSI17.COM – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melayat ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat untuk memberikan penghormatan terakhir kepada mendiang Raja Kasunanan Solo, Pakubuwono (PB) XIII, Selasa (4/11/2025). Selain menyampaikan belasungkawa, Kapolri memastikan bahwa Polri akan turut mengawal dan mengamankan seluruh rangkaian prosesi pemakaman almarhum.
Dalam kunjungan tersebut, Jenderal Sigit didampingi Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ribut Hari Wibowo, Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi, serta Kapolres Surakarta Kombes Pol. Catur Cahyono Wibowo. Rombongan tiba di Keraton Solo sekitar pukul 17.00 WIB dan disambut oleh keluarga besar Keraton.
“Ya, yang pertama kami mengucapkan turut berdukacita atas wafatnya almarhum Sinuwun Paku Buwono XIII,” ujar Jenderal Sigit di Keraton Solo.
Usai berdoa di hadapan jenazah, Kapolri memberikan penghormatan kepada mendiang PB XIII, kemudian melakukan pertemuan tertutup bersama GKR Paku Buwono XIII, KGPAA Hamangkunegoro Sudibya Rajaputra Narendra Mataram, serta keluarga besar Keraton.
Dalam pertemuan tersebut, Jenderal Sigit menyampaikan bahwa Polri telah menyiapkan dukungan penuh terhadap pengamanan prosesi pemakaman. Ia menegaskan, jajaran kepolisian akan memastikan seluruh kegiatan berlangsung dengan lancar dan tertib hingga prosesi pemakaman selesai.
“Kami tadi ikut berdoa dan memastikan jajaran kepolisian akan melaksanakan pengamanan agar seluruh rangkaian prosesi pemakaman berjalan dengan baik, mulai dari awal hingga selesai,” jelasnya.
Diketahui, PB XIII wafat pada Minggu (2/11/2025) dan disemayamkan di Sasono Parasdya Keraton Solo. Rencananya, almarhum akan dimakamkan di Makam Raja Imogiri, Yogyakarta, pada Rabu (5/11/2025).





