Jakarta,REDAKSI17.COM – Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi meminta segera melakukan investigasi menyeluruh terhadap dugaan teror yang menimpa influencer pengkritik pemerintah.
Menurut Prasetyo, Prabowo mengaku prihatin atas kejadian tersebut.
Prabowo menekankan, hal tersebut tak seharusnya terjadi di era demokrasi saat ini.
Pasalnya pemerintah menerima kritik dan masukan yang disampaikan secara baik tanpa ancaman.
Pernyataan itu disampaikan Mensesneg di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (6/1).




