Home / Nasional / Pusdokkes Polri Jadi Garda Terdepan Medis dan Kemanusiaan

Pusdokkes Polri Jadi Garda Terdepan Medis dan Kemanusiaan

Jakarta,REDAKSI17.COM — Pusat Kedokteran dan Kesehatan (Pusdokkes) Polri menegaskan perannya sebagai garda terdepan dalam pelayanan medis dan misi kemanusiaan, baik bagi anggota Polri maupun masyarakat. Hal ini disampaikan Kapusdokkes Polri, Irjen Pol. Dr. dr. Asep Hendradiana, dalam talkshow Primetime News Metro TV, Rabu (29/10/2025), dengan tema “Pusdokkes Polri: Garda Terdepan Medis dan Kemanusiaan”. Talkshow juga menghadirkan Komisioner Kompolnas, Irjen Pol. (P) Ida Oetari Purnamasasi, sebagai narasumber.

Kapusdokkes Polri menjelaskan, Dokkes Polri aktif dalam memberikan pelayanan kesehatan dan mendukung misi kemanusiaan. Kontribusi tersebut antara lain tercermin dalam penanganan pandemi Covid-19 (2019–2022), kegiatan Biro Kespol Pusdokkes Polri, serta penanganan korban bencana dan kecelakaan melalui Disaster Victim Identification (DVI) baik di tingkat nasional maupun internasional. Dokkes Polri juga berperan dalam meminimalisir penyalahgunaan narkotika melalui program Deteksi Dini Narkoba (DDN) di seluruh wilayah Indonesia.

Selain pelayanan kesehatan, Pusdokkes Polri mendukung program prioritas Kapolri di bidang teknologi dan inovasi. Beberapa inovasi yang dikembangkan antara lain SICOBAR, RIKKESLA, FOS, SILANIS, e-Rekam Medic, serta website Pusdokkes Polri. Teknologi ini memudahkan anggota Polri dan masyarakat mengakses layanan kesehatan serta informasi terkait Pusdokkes.

Pusdokkes Polri juga menjalin kerja sama dengan berbagai instansi, termasuk Kementerian Kesehatan, BNPB, TNI, rumah sakit, dan lembaga lainnya. Pada tingkat internasional, personel medis Pusdokkes Polri dikirim untuk mendukung misi perdamaian melalui Formed Police Unit (FPU) dan Individual Police Officer (IPO) di daerah konflik, serta Operasi Damai Cartenz di Papua.

Kapusdokkes menekankan, kehadiran Pusdokkes Polri bukan hanya untuk anggota Polri, tetapi juga untuk masyarakat luas.

“Kami hadir untuk memberikan pelayanan kesehatan yang cepat, tepat, dan profesional dalam situasi apapun. Keberhasilan tugas kemanusiaan Polri sangat bergantung pada kepercayaan, partisipasi, dan kolaborasi masyarakat,” ujarnya.

Dengan inovasi teknologi, kerja sama lintas lembaga, dan kehadiran di lapangan, Pusdokkes Polri menegaskan komitmennya menjadi garda terdepan dalam pelayanan medis dan misi kemanusiaan, baik di dalam negeri maupun di kancah internasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *