Cianjur,REDAKSI17.COM – Satpolairud Polres Cianjur melaksanakan patroli pantai rutin sekaligus sambang kepada masyarakat di sekitar pesisir Pantai Cemara, Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur, Kamis (20/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan serta meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap kondisi alam di wilayah pesisir.
Dalam pelaksanaannya, personel Satpolairud melakukan pemantauan situasi perairan dan memberikan imbauan kepada warga serta para pengunjung yang sedang beraktivitas di kawasan pantai. Petugas mengingatkan agar masyarakat selalu berhati-hati dan waspada terhadap gelombang tinggi, ombak besar, serta cuaca yang tidak menentu yang berpotensi menimbulkan risiko keselamatan.
Selain itu, personel Satpolairud juga melaksanakan sambang ke sejumlah pemukiman penduduk di sekitar pantai. Dalam kesempatan tersebut, petugas memberikan arahan agar masyarakat bersama-sama menjaga lingkungan pesisir, menghindari aktivitas berbahaya, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila melihat situasi yang dapat mengganggu keamanan.
Kapolres Cianjur melalui Satpolairud menyampaikan bahwa kegiatan patroli dan sambang ini diharapkan dapat mempererat komunikasi antara kepolisian dengan masyarakat pesisir. “Dengan terjalinnya hubungan yang baik, kita dapat bersama-sama menjaga situasi tetap aman dan kondusif,” ujarnya.
Kegiatan berjalan aman, lancar, dan mendapatkan respons positif dari masyarakat. Patroli rutin ini akan terus dilaksanakan sebagai komitmen Polres Cianjur dalam memberikan rasa aman di wilayah pesisir dan perairan.



