Jetis,REDAKSI17.COM-Perusahaan Umum Daerah (Perumda) PDAM Tirtamarta Kota Yogyakarta menggelar pengundian hadiah bagi pelanggan yang melakukan sambungan baru selama tahun 2025.

Kegiatan pengundian ini dilaksanakan secara terbuka dan disiarkan langsung melalui akun TikTok resmi Perumda PDAM Tirtamarta pada Rabu (28/1/2026), sebagai bentuk transparansi sekaligus apresiasi kepada pelanggan.

Dalam pengundian tersebut, tiga pelanggan beruntung berhasil mendapatkan hadiah utama. Hadiah sepeda listrik diraih oleh Rifki Muhammad Ardian, warga Kelurahan Klitren. Sementara itu, Nirwana, warga Kemantren Mantrijeron, mendapatkan hadiah kulkas. Adapun hadiah mesin cuci dimenangkan oleh Bintang Aprialdi, warga Kemantren Gedongtengen.

Selain hadiah utama, Perumda PDAM Tirtamarta juga mengundi berbagai hadiah menarik lainnya yang diperuntukkan bagi sembilan pemenang. Hadiah tersebut antara lain setrika, magicom, blender, serta kipas angin. Seluruh proses pengundian dilakukan secara acak dan disaksikan langsung oleh masyarakat melalui siaran langsung di media sosial.

Kegiatan pengundian ini dilaksanakan secara terbuka dan disiarkan langsung melalui akun TikTok resmi Perumda PDAM Tirtamarta.

Direktur Utama Perumda PDAM Tirtamarta Kota Yogyakarta, Dani Dharmawan, mengatakan bahwa kegiatan pengundian hadiah ini merupakan bentuk apresiasi perusahaan kepada masyarakat yang telah mempercayakan kebutuhan air bersihnya kepada PDAM Tirtamarta.

Menurutnya, pelanggan merupakan bagian penting dalam keberlangsungan pelayanan air bersih di Kota Yogyakarta.

“Pengundian hadiah ini adalah bentuk terima kasih kami kepada masyarakat yang telah menjadi pelanggan PDAM Tirtamarta, khususnya mereka yang melakukan sambungan baru. Kegiatan seperti ini akan terus kami lakukan setiap tahun,” ujarnya.

Ia berharap, melalui program apresiasi semacam ini, loyalitas pelanggan terhadap layanan PDAM Tirtamarta semakin meningkat. Loyalitas tersebut diharapkan dapat berdampak positif terhadap peningkatan jumlah pelanggan baru di Kota Yogyakarta.

Dalam kesempatan itu, Dani juga mengimbau masyarakat yang masih menggunakan air sumur untuk beralih menggunakan air bersih dari PDAM. Ia menegaskan bahwa kualitas air PDAM Tirtamarta telah melalui berbagai uji kelayakan dan dinyatakan aman untuk dikonsumsi.

“Kami mengajak masyarakat untuk mulai beralih dari air sumur ke air PDAM. Air PDAM Tirtamarta sudah teruji dan bebas dari bakteri E-coli, sehingga lebih aman dan sehat untuk kebutuhan sehari-hari,” jelasnya.

Lebih lanjut, Dani mengungkapkan bahwa hingga saat ini jumlah pelanggan Perumda PDAM Tirtamarta Kota Yogyakarta telah mencapai sekitar 31 ribu pelanggan. Untuk terus meningkatkan jumlah tersebut, pihaknya akan melakukan pengembangan jaringan distribusi air secara bertahap.

“Salah satu upaya yang kami lakukan adalah pemasangan jaringan tersier. Dengan adanya jaringan ini, proses pemasangan sambungan baru akan menjadi lebih mudah dan cepat bagi warga,” katanya.

Ia menambahkan, dalam satu tahun ke depan Perumda PDAM Tirtamarta menargetkan pengembangan jaringan tersier di empat kemantren di Kota Yogyakarta. Langkah ini diharapkan dapat memperluas jangkauan layanan air bersih sekaligus mendukung kebutuhan masyarakat akan akses air yang layak dan berkelanjutan.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap layanan air bersih di Kota Yogyakarta,” tegasnya.